SAMBANG WARGA PERDANA BUPATI KLATEN TAHUN 2024

SAMBANG WARGA PERDANA BUPATI KLATEN TAHUN 2024

Kebonarum - Kegiatan dari Pemerintah Kabupaten Klaten yaitu Sambang Warga Bupati Klaten kembali digelar. Sambang warga perdana di tahun 2024 ini diselenggarakan di Gedung Wahyu Budaya Desa Pluneng, Kecamatan Kebonarum, pada hari Jum’at tgl 17 Mei 2024 .

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Klaten, Sri Mulyani menyerahkan beberapa bantuan terdiri dari PT BPR BANK KLATEN (Perseroda) berupa tabungan pendidikan untuk 10 anak masing-masing Rp 250.000,-, dari BAZNAS Kab. Klaten berupa alat sekolah dan uang tunai kepada 10 anak masing-masing Rp 400.000,-, Bantuan Sembako untuk Muazin dan Marbot Mushola kepada 15 orang masing-masing Rp 200.000,-, Bantuan jamban kepada 2 orang masing-masing Rp 2.500.000,-, Bantuan sembako dan alat tulis dari PT Aneka Usaha Perseroda kepada 10 orang masing-masing Rp 200.000,-, Bantuan sembako PDAM Tirta Merapi Klaten untuk 10 orang masing-masing Rp 200.000,-, Bantuan jaminan hidup dan kursi roda dari Dissosp3appkb Klaten, serta bantuan dari DKPP Klaten berupa 125 kg benih rojolele srinuk, 25 liter pupuk organik cair, 1.100 kg pupuk organik padat untuk Poktan Setya Usaha Desa Pluneng.

Turut hadir pada kegiatan tersebut, Bupati Klaten, Wakil Bupati Klaten, Asisten Setda Kabupaten Klaten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD Kabupaten Klaten, Camat se Kabupaten Klaten, Kepala Desa se Kabupaten Klaten, Karang Taruna, TP PKK Desa, tokoh masyarakat, Linmas, KTNA, Relawan Kecamatan Kebonarum dan sebagainya.

What's Your Reaction?

like
2
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0